AS mendesak Irak supaya membantu menghentikan pengangkutan senjata ke Suriah

(VOVworld) - Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (Menlu AS), John Kerry,  pada Senin (23 Maret), telah mendesak Pemerintah pimpinan Perdana Menteri Irak, Nuri Al Maliki supaya membantu menghentikan semua aktivitas pengangkutan senjata  dan peralatan militer bantuan  untuk pemerintah Suriah melalui wilayah udara  negara ini.

 AS mendesak Irak supaya membantu menghentikan pengangkutan senjata ke Suriah - ảnh 1
Menteri Luar Negeri AS John Kerry.
(Foto: www.telegraph.co.uk)

Ketika berbicara kepada kalangan pers sehubungan dengan kunjungan-nya di Irak, Menlu AS, John Kerry memberitahukan telah berbahas secara terus –terang dengan PM Nuri Al Maliki tentang masalah ini dan mengemukakan  kekecewaan AS tentang pesawat- pesawat terbang Iran yang mengangkut peralatan militer bantuan Pemerintah pimpinan Presiden Suriah Bashar al-Assad lewat wilayah udara Irak. Irak menolak tuduhan itu. Anggota Dewan Pertahanan dan Keamanan Parlemen Irak, Abbas al-Bayati menegaskan bahwa Irak melaksanakan sesuai dengan kewajiban dengan melakukan pemeriksaan kebetulan  terhadap misi - misi penerbangan dari Iran dan sama sekali tidak menemukan senjata atau peralatan  militer manapun kepada  Suriah. Kalau AS meminta kepada Irak supaya bertindak lebih keras lagi, maka AS harus memasok informasi - informasi yang akurat tentang masalah ini./.


Komentar

Yang lain