AS mengerahkan serdadu tambahan ke Irak

AS mengerahkan serdadu tambahan ke Irak - ảnh 1
Serdadu AS
(Foto: Getty Images / baotintuc.vn)
(VOVworld) – Menteri Pertahanan Amerika Serikat (Menhan AS), Ashton Carter, Senin (11/7), yang sedang melakukan kunjungan di Baghdad, Ibukota Irak memberitahukan bahwa AS akan mengerahkan tambahan 560 serdadu ke Irak untuk membantu perang anti organisasi yang menamakan diri sebagai “Negara Islam” (IS). Pengerahan serdadu AS ke Irak akan terbambah menjadi sebanyak 4.600 serdadu. Mayoritas serdadu AS di Irak berperan sebagai penasehat atau pelatih. Dalam satu pernyataan yang bersangkutan, Pentagon menekankan bahwa penambahan serdadu tersebut akan membantu pasukan keamanan Irak, diantaranya ada kemampuan logistik dan infrastruktur di bandara di dekat pangkalan Angkatan Udara Qayyarah.

Komentar

Yang lain