AS menyambut Afghanistan resmi memikul tanggung jawab sendiri bidang keamanan

(VOVworld) - Menteri Pertahanan  (Menhan) Amerika Serikat (AS), Chuck Hagel pada Selasa (18 Juni) telah memuji  NATO melakukan transfer  tanggung jawab keamanan kepada Afghanistan, bersamaan itu beranggapan bahwa  tercapainya “prestasi penting” ini sebagian besar  berkat adanya tekat rakyat dan tentara negara setempat. Demikian pernyataan Menhan Chuck Hagel sehari sebelum angkatan bersenjata Afghanistan  mulai memikul tanggung jawab sendiri akan semua tugas menjamin keamanan dari urusan mengomandoi semua operasi militer sampai urusan mempertahankan keamanan di seluruh wilayah.

AS menyambut  Afghanistan resmi  memikul tanggung jawab sendiri  bidang keamanan - ảnh 1
Menhan Amerika Serikat Chuck Hagel
(Foto:vov.vn)

          Ketika berbicara  sehubungan dengan event ini  Presiden Afghanistan Hamid Karzai dan Sekretaris Jenderal NATO, Anders Fogh Rasmussen bersama-sama menyatakan bahwa ini merupakan satu event penting bagi orang Afghanistan, bersamaan itu membawa  pasukan aliansi  lebih mendekati target  memindah peranan tempur ke pemberian bantuan, nasehat dan pelatihan  pasukan keamanan di negara setempat.  Pasukan  Bantuan Keamanan Internasional (ISAF) yang dipimpin oleh NATO  telah memulai proses  transfer pekerjaan menjamin keamanan bagi pasukan keamanan Afghanistan sejak pertengahan 2011. Sampai sekarang, dua pihak telah menyelesaikan 4/5 volume pekerjaan penyerahan di semua provinsi dan kota./.


Komentar

Yang lain