AS Umumkan Rencana Aksi Global 6 Butir untuk Hapuskan Rintangan dalam Perang Melawan Covid-19

(VOVWORLD) - Pada latar belakang dunia bisa tidak mencapai target yang diajukan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yaitu vaksinasi Covid-19 untuk 70% penduduk semua negara hingga September 2022, Amerika Serikat (AS) baru saja mengumumkan rencana aksi global yang meliputi 6 butir, fokus pada masalah-masalah yang ditetapkan komunitas internasional sebagai rintangan-rintangan terbesar dalam perang untuk menghentikan pandemi Covid-19.

AS Umumkan Rencana Aksi Global 6 Butir untuk Hapuskan Rintangan dalam Perang Melawan Covid-19 - ảnh 1Menteri Luar Negeri AS, Antony Blinken (Foto: AFP/VNA)

Konkretnya, rencana tersebut meliputi 6 upaya berbeda. Yaitu: Pertama, meningkatkan pendekatan dengan vaksin dan memecahkan masalah-masalah tentang pengangkutan. Kedua, memperkokoh rantai pasokan vaksin dan sumber-sumber pasokan penting lainnya seperti jarum, kit tes, dan obat-obatan. Ketiga, memecahkan kekurangan informasi sehingga warga ragu-ragu dalam vaksinasi, dan memundurkan informasi-informasi yang salah tentang vaksinasi. Keempat, memberikan lebih banyak bantuan kepada para nakes. Kelima, menciptakan syarat untuk mendekati obat dan metode-metode terapi. Dan keenam, memperkokoh keamanan kesehatan global dalam situasi darurat berikutnya dengan cara menjamin sumber keuangan secara berkelanjutan untuk siap menghadapi pandemi.

Menteri Luar Negeri AS, Antony Blinken, memberitahukan bahwa AS akan terus memasok vaksin melalui fasilitas COVAX. Ia menegaskan, AS berkomitmen melaksanakan ke-6 upaya tersebut dan memainkan satu “peranan sebagai koordinator primer dalam memperkuat ketahanan rantai pasokan dan memperkokoh keamanan kesehatan global”.

Komentar

Yang lain