ASEAN punya posisi penting dalam kebijakan diplomatik Tiongkok

(VOVworld) – Ketika menjawab interviu  kalangan pers ASEAN pada Senin (7 Oktober), Perdana Menteri (PM) Tiongkok, Li Keqiang menilai bahwa tahun 2013 adalah tahun yang patut mendapat ucapan selamat dari Tiongkok dan ASEAN setelah 10 tahun penggalangan hubungan kemitraan strategis. PM Tiongkok menekankan bahwa hubungan Tiongkok-ASEAN sedang berdiri dihadapan pada saat-saat sejarah baru, oleh karena itu, dua fihak perlu mencari terobosan strategis, mengeratkan tangan membangun satu komunitas ASEAN yang punya nasib bersama, mendatangkan banyak kepentingan bagi rakyat di kawasan.

ASEAN punya posisi penting dalam kebijakan diplomatik Tiongkok - ảnh 1
PM Tiongkok Li Ke Qiang
(Foto : giaoduc.net.vn)

Menurut Li Keqiang, Tiongkok bersedia bersama dengan negara-negara ASEAN berbahas tentang penandatanganan Perjanjian kerjasama tetangga persahabatan, meletakkan fundasi politik mantap bagi kepercayaan strategis bilateral. Dua fihak perlu memperkuat pertukaran dan kerjasama di bidang keamanan, menyelesaikan mekanisme Konferensi Menteri Pertahanan Tiongkok-ASEAN, bekerjasama secara mendalam di bidang-bidang non-tradisional seperti menangulangi dan mengatasi akibat bencana alam, keamanan internet, anti kriminalitas transnasional. Dua fihak perlu membentuk pola meningkatkan zona perdagangan bebas Tiongkok-ASEAN, menerapkan langkah nyata di bidang-bidang seperti perdagangan barang, perdagangan jasa, kerjasama investasi.. berupaya melaksanakan target mencapai total nilai perdagangan bilateral  kira-kira USD 1 triliun pada 2020./.

Komentar

Yang lain