Simposium Ilmiah “Dua Karya Sekjen Nguyen Phu Trong tentang Kebudayaan dan Diplomasi”

(VOVWORLD) - Pada Jumat pagi (28 Juni), di Kota Hanoi, Komite Partai Komunis Kementerian Keamanan Publik  berkoordinasi dengan Balai Penerbitan Politik Nasional “Su That” (atau “Kebenaran") menyelenggarakan simposium ilmiah virtual “Dua karya Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, Nguyen Phu Trong tentang kebudayaan dan diplomasi – Nilai teori dan praktek terhadap usaha membela keamanan, ketertiban, dan membangun pasukan keamanan publik”.
Simposium Ilmiah “Dua Karya Sekjen Nguyen Phu Trong tentang Kebudayaan dan Diplomasi” - ảnh 1 Buku Sekjen Nguyen Phu Trong (Foto: VOV)

Dua buku Sekjen Nguyen Phu Trong meliputi: Buku “Pembangunan dan pengembangan kebudayaan Vietnam yang maju, kental dengan identitas bangsa”, dan buku “Pembangunan dan pengembangan urusan luar negeri Vietnam yang menyeluruh, modern, kental dengan identitas ‘Bambu Vietnam’:.

Makalah-makalah di lokakarya tersebut fokus memperjelas isi-isi inti, menyebarkan makna dan nilai yang mendalam dari dua buku di kalangan pejabat, anggota Partai, rakyat, dan sahabat internasional. Dari itu, turut menciptakan perubahan yang penting dan efektif dari pemahaman hingga tindakan dalam usaha membangun dan mengembangkan kebudayaan, manusia Vietnam dan urusan luar negeri Vietnam yang menyeluruh dan modern.

Komentar

Yang lain