Badan Pengarahan daerah Nam Bo Barat mengunjungi biksu-biksuni dan keluarga orang Khmer yang mendapatkan kebijakan prioritas

(VOVworld) – Sehubungan dengan Hari raya tradisional pemujaan nenek moyang (Sene Dolta) dari warga etnis minoritas Khmer di daerah Nam Bo, pada Selasa (6 Oktober), rombongan kerja Badan Pengarahan daerah Nam Bo Barat yang dikepalai Wakil Kepala Badan ini, Tran Phi Ho mengunjungi, memberikan bingkisan dan mengucapkan selamat kepada para upajaya, biksu-biksuni, para penisunan dan keluarga Khmer yang mendapat kebijakan prioritas di provinsi Soc Trang. Dalam kunjungan ini, Bapak Tran Phi Ho memuji semangat persatuan dari para biksu-biksuni dan warga etnis minoritas yang telah bersama dengan pemerintahan daerah melaksanakan secara baik semua haluan dan kebijakan dari Partai dan hukum Negara; turut mengembangkan sosial-ekonomi, menjamin keamanan politik, ketertiban dan keselamatan sosial di provinsi ini.

Badan Pengarahan daerah Nam Bo Barat mengunjungi biksu-biksuni dan keluarga orang Khmer yang mendapatkan kebijakan prioritas  - ảnh 1
Mengunjungi dan memberikan bingkisan kepada
para biksu-biksuni di provinsi Tra Vinh (Ilustrasi)
(Foto: cand.com.vn)

Upajaya Duong Nhon, Kepala Pengurus Sangha Buddha Vietnam provinsi Soc Trang menekankan: berkat perhatian dari Partai dan Negara Vietnam, sampai  sekarang infrastruktur di daerah pemukiman etnis minoritas Khmer mendapatkan investasi, menciptakan syarat bagi para warga untuk bekerja dan berproduksi, kehidupannya semakin menjadi baik. Khususnya, tempat penyelenggaran aktivitas-aktivitas kepercayaan dari warga etnis Khmer selalu diperhatikan untuk dibangun dan diperbaiki oleh instansi berbagai tingkat di provinsi ini, turut menciptakan wajah baru untuk provinsi Soc Trang yang semakin berkembang. 

Komentar

Yang lain