Beberapa provinsi perbatasan di Vietnam Utara berinisiatif menghadapi wabah flu unggas

(VOVworld) - Dalam menghadapi perkembangan-perkembangan yang rumit dari wabah flu tipe A H7N9 yang sedang merajalela di Tiongkok, provinsi Quang Ninh (Vietnam Utara) yangdekat dengan Tiongkok sedang aktif menggelarkan pencegahan dan penanggulangan wabah ini. Komite Rakyat provinsi Quang Ninh telah memutuskan akan membentuk 6 pos kontrol antar-instansi untuk memeriksa  pengangkutan ternak besar dan unggas di provinsi ini. Provinsi Quang Ninh juga meminta kepada semua daerah yang berbatasan dengan Tiongkok supaya berinisiatif memperkuat pekerjaan memeriksa kebersihan dan keselamatan bahan makanan di semua pasar bersamaan itu semua instansi dan daerah mendorong kuat pekerjaan memberikan informasi dan sosialisasi.

Beberapa provinsi  perbatasan di Vietnam Utara  berinisiatif menghadapi wabah flu unggas - ảnh 1
Pimpinan Kementerian Kesehatan Vietnam memeriksa 
aktivitas pencegahan dan penanggulangann tipe A H7N9 di provinsi Ha Giang
(Foto: t5g.org.vn)
Sedangkan, di provinsi perbatasan Ha Giang, Komite Rakyat Provinsi Ha Giang memberikan bimbingan kepada semua rumah sakit di provinsi dan rumah sakit umum di kabupaten supaya mempersiapkan cukup obat-obatan, tenaga, perkakas kesehatan, daerah yang diisolasi dan siap melakukan pemeriksaan dan pengobatan,  menerima para pasien, berjaga siang malam, bersedia  menerima tugas  jika perlu.  Khususnya di semua koridor perbatasan harus memperkuat pengawasan ketat terhadap orang-orang yang masuk ke Vietnam dari daerah wabah./.

          

Komentar

Yang lain