Daerah Dataran Tinggi Moc Chau Secara Bergelora Merayakan Hari Nasional
(VOVWORLD) - Pada Minggu (01 September), Pekan budaya dan pariwisata Moc Chau (Son La) berlangsung dengan banyak kegiatan yang menarik dan kental dengan identitas etnis-etnis minoritas di sana seperti menumpuk kue Day, menawarkan budaya kuliner etnis-etnis minoritas, pertunjukan budaya masyarakat; pertunjukan kesenian rakyat etnis minoritas Mong, dan sebagainya.
Dalam rangka pekan budaya pariwisata Moc Chau tahun ini dilangsungkan banyak kegiatan yang khas (Foto: VOV) |
Sebelumnya, pada Sabu (31 Agustus), banyak warga etnis minoritas dan pengunjung dari semua penjuru tanah air telah datang ke Daerah DataranTinggi Moc Chau, Provinsi Son La untuk merayakan Hari Nasional, dan menyambut pekan budaya dan pariwata Moc Chau tahun 2024.
Pekan budaya dan pariwisata turut menyosialisasikan dan memuliakan nilai-nilai budaya tradisional dan potensi pariwisata Moc Chau. Bersamaan itu, memperkenalkan kepada rakyat, wisatawan, sahabat di dalam dan luar negeri citra Moc Chau yang dinamis, kental dengan identitas etnis, merupakan destinasi yang ideal di daerah Tay Bac (Barat Laut).