Deputi PM Nguyen Xuan Phuc menerima Duta Besar Republik Hungaria di Vietnam

(VOVworld) – Pada Rabu sore (30 Juli) di kota Hanoi, Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menerima Torda Eszter, Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Hungaria di Vietnam. Pada pertemuan ini, Deputi PM Nguyen Xuan Phuc menekankan peranan Kedutaan Besar Hungaria di Vietnam dalam turut memperkuat dan memperkokoh hubungan antara Kementerian Hukum dan semua badan politik internal Vietnam dan Hungaria.

Deputi PM Nguyen Xuan Phuc menerima Duta Besar Republik Hungaria di Vietnam - ảnh 1
Pertemuan tersebut
(Foto: vietnamplus.vn)

Deputi PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada Hungaria supaya terus mendorong cepat penanda-tanganan perjanjian kerangka tentang keuangan dengan Vietnam untuk menjamin dan mempertahankan sumber-sumber modal bagi proyek-proyek kerjasama antara dua negara, khususnya membantu Vietnam dalam semua proyek yang bersangkutan dengan penyusunan basis data nasional tentang penduduk, bertukar pengalaman dalam pekerjaan legislasi, reformasi yudisial.

Pada pihaknya, Duta Besar Torda Eszter menekankan bahwa kerjasama persahabatan antara Vietnam dan Hungaria akan terus diperkuat melalui aktivitas-aktivitas kerjasama yang kongkrit./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain