Deputi PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menerima Duta Besar Amerika Serikat urusan pencegahan dan pemberantasan HIV/AIDS global

(VOVworld) - Pada Selasa sore (7 Mei),  di kota Hanoi, Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, Ketua Komite Nasional  urusan pencegahan dan pemberantasan HIV/AIDS, narkotika dan prostitusi telah menerima Eric Goosbu, Duta Besar Amerika Serikat urusan pencegahan dan pemberantasan HIV/AIDS global.  Pada pertemuan ini, Deputi PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada Amerika Serikat supaya terus membantu Vietnam dalam memasok bermacam-macam jenis obat tentang pencegahan dan pemberantasan HIV seperti ARV, methadone, mengirim pakara  teknis, bersama dengan Vietnam terus menyusun rencana transfer program-program  bantuan ini

Deputi PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menerima Duta Besar Amerika Serikat urusan pencegahan dan  pemberantasan HIV/AIDS global  - ảnh 1
PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, Ketua Komite Nasional  urusan pencegahan dan pemberantasan HIV/AIDS, narkotika dan pelacuran menerima Eric Goosbu, Duta Besar Amerika Serikat urusan pencegahan dan pemberantasan HIV/AIDS global.
(Foto:baodientu.chinhphu.vn)

          Pada pihaknya, Duta Besar Eric Goosby menegakan akan berupaya sekuat tenaga untuk membantu Vietnam dalam mencegah dan memberantas penyakit abad ini, bersamaan itu berharap supaya Vietnam akan terus berupaya untuk menyelesaikan strategi nasional tentang pencegahan dan pemberantasan HIV/AIDS.

          Pada hari yang sama, Deputi PM Nguyen Xuan Phuc juga telah menerima  Tsuno Motonori, Kepala Perwakilan Badan Kerjasama Internasional Jepang (JICA) di Vietnam sehubungan dengan akhir masa baktinya di Vietnam. Deputi PM  Nguyen Xuan Phuc percaya bahwa  dengan kesepakatan dan kebulatan pendapat  tinggi dari pimpinan dan rakyat dua negara, hubungan Vietnam-Jepang  terus diperkuat dan berkembang di semua bidang. Deputi PM juga  meminta kepada Jepang supaya terus mempertahankan dan memperkuat sumber bantuan perkembangan ODA kepada Vietnam  di tarap tinggi, bekerjasama menggelarkan proyek-proyek berskala besar, khususnya infrastruktur dan energi./.


Komentar

Yang lain