Deputi PM Vu Van Ninh melakukan pertemuan dengan 100 wirausaha muda yang terkemuka dalam menegakkan usaha tahun 2015

(VOVworld) – “Pemerintah Vietnam selalu berusaha sekuat tenaga demi kestabilan dan perkembangan komunitas badan usaha, selalu menciptakan lingkungan dan syarat yang kondusif kepada wirausaha untuk berkembang, khususnya wirausaha yang baru saja menegakkan usahanya”. Demikian ditekankan Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Vu Van Ninh di depan acara pertemuan dengan 100 wirausaha muda terkemuka dalam menegakkan usaha tahun 2015 yang diadakan pada Sabtu pagi (8 Agustus) di kota Hanoi.


Deputi PM Vu Van Ninh melakukan pertemuan dengan 100 wirausaha muda yang terkemuka dalam menegakkan usaha tahun 2015 - ảnh 1
Deputi PM Vu Van Ninh dan para wirausaha muda
Foto: VPG


Pada acara ini, Deputi PM Vu Van Ninh meminta kepada wirausaha muda supaya terus berfikir, berusaha bersama dengan komunitas badan usaha mengajukan strategi dan solusi yang tepat, terus mencapai perkembangan guna mendatangkan kesejahteraan kepada badan usaha dan Tanah Air. Bersamaan itu, wirausaha muda harus proaktif memperlengkapi pengetahuan, syarat dan kapabilitas yang mantap dalam satu dunia yang penuh gejolak dengan pasar-pasar persaingan yang sengit. Bersamaan itu, memperkuat konektivitas dengan badan-badan usaha domestik, aktif bekerjasama untuk menciptakan kekuatan dan sumber daya bagi badan usaha guna bisa berkembang secara kuat dan berkesinambungan.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain