EU memperluas kebijakan sanksi terhadap Suriah

(VOVworld) – Uni Eropa, Senin (14/11) memperluas langkah sanksi terhadap Suriah ketika memmasukan 17 Menteri dari pemerintahan Damaskus dan pemimpin Bank Sentral Suriah ke dalam daftar larangan masuk Uni Eropa dan membekukan harta bendanya.


EU memperluas kebijakan sanksi terhadap Suriah - ảnh 1
EU memperluas kebijakan sanksi terhadap Suriah
(Foto ilustrasi : baomoi.com)


Ini merupakan sebagian dalam strategi Uni Eropa untuk mengenakan sanksi terhadap Presiden Suriah, Bashar al-Assad. Dalam satu pernyataannya, Uni Eropa menunjukkan bahwa keputusan tersebut akan meningkatkan jumlah perseorangan di Suriah yang dilarang masuk dan diblokade harta bendanya menjadi 234 obyek. Sekarang 69 institusi sedang diblokade oleh Uni Eropa. Selain itu, Uni Eropa mengenakan langkah sanksi terhadap Suriah, diantaranya ada perintah embargo senjata, minyak dan langkah-langkah membatasi investasi. Semua langkah sanksi yang diperluas ini telah diperpanjangkan pada bulan Mei lalu dan berlaku sampai 1/6/2017. 

Komentar

Yang lain