EU: Perundingan tingkat pakar antara Iran dan P5 +1 adalah “bermanfaat”

(VOVworld) – Para pakar nuklir Iran dan P5+1 (terdiri dari Inggris, Perancis, Amerika Serikat, Rusia, Tiongkok plus Jerman) telah melakukan satu pertemuan yang “bermanfaat” di New York –Amerika Serikat (AS)  menjelang perundingan politik tingkat tinggi pada pekan mendatang untuk mencapai satu permufakatan nuklir yang komprehensif.

EU: Perundingan tingkat pakar antara Iran dan P5 +1 adalah “bermanfaat” - ảnh 1
Iran dan P5 plus 1.
(Foto: vnplus).

Ketika berbicara  pada Rabu (7 Mei) setelah mengakhiri pertemuan ini, seorang Juru bicara Uni Eropa memberitahukan bahwa target pertemuan kali ini yalah memperdalam “lebih lanjut lagi” pemahaman semua fihak dalam masalah nuklir Iran, bersamaan itu menciptakan langkah penyangga untuk semua perundingan tingkat tinggi yang direncanakan diadakan pada 13 Mei nanti di Wina, ibu kota Austria.

Wakil dari Rusia, Badan Nuklir Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dan para pakar yang berpartisipasi dalam pertemuan ini menilai bahwa Teheran telah memanifestasikan sikap bekerjasama dan ingin mencapai satu permufakatan  nuklir. Sebelumnya, pada 4 Mei, Teheran juga memberikan satu sinyal positif lain ketika mengumumkan bahwa kelompok inspektor Badan Energi Atom  Internasional (IAEA) akan datang di negara ini untuk memeriksa beberapa instalasi nuklir Iran./.

Komentar

Yang lain