Forum internasional untuk pimpinan badan usaha tahun 2013

(VOVworld) - Pada Jumat pagi, (11 Januari), di kota Ho Chi Minh, Grup Data Internasional (IDG) mengadakan forum internasional untuk pimpinan badan usaha tahun 2013 dengan tema: “Arah pengembangan supra perkotaan-Kesempatan untuk badan usaha dan para investor”.

Forum internasional untuk pimpinan badan usaha tahun 2013 - ảnh 1

Ilustrasi
(Foto: thanhphohochiminhcity.jaovat.com)

Pada forum ini, 38 penceramah yang adalah pemimpin semua kementerian dan instansi pusat dan daerah, para peneliti, pimpinan badan usaha telah bersama dengan para utusan berbahas tentang masalah-masalah yang bersangkutan dengan arah pengembangan supra perkotaan yang kongkritnya ialah kota Ho Chi Minh dewasa ini, misalnya kebijakan memperkuat konektivitas daerah, potensi perkembangan ekonomi, peluang apa yang dicari investor tentang pengembangan infrastruktur supra perkotaan, kerjasama publik-swasta untuk memperkuat hasil-guna investasi. Vo Tri Thanh, Wakil Kepala Institut Pengelolaan Ekonomi Pusat mengatakan: “Selama 25 tahun melakukan pembaruan, kota Ho Chi Minh mendapat predikat dinamis, kreatif dan melakukan banyak terobosan. Akan tetapi, agar supaya kota ini terus berkembang, maka dituntut harus ada perubahan-perubahan sangat mendasar dalam pola berpikir, perancangan, menyedari bidang-bidang yang unggul dan daya sebar dari kota ini terhadap semua provinsi dan kota lain”.

          Pimpinan kota Ho Chi Minh menegaskan bahwa sebagai satu kota yang punya lebih dari 10 juta jiwa, tapi kota ini tidak menganggap migran sebagai beban, tapi sebaliknya, justru ini merupakan keunggulan kota tentang tenaga kerja, kekreatifan dan memberikan sumbangan yang berarti kepada perkembangan bersama. Masalahnya ialah kota harus memusatkan anggaran keuangan investasi bagi infrastruktur untuk mengejar perkembangan penduduk. Diantaranya, kota  ini sangat memerlukan kerjasama dari para investor dan khusus memperhatikan hasil-guna kebijakan kerjasama publik-swasta yang sedang dilaksanakan secara eksperimen oleh kota ini dengan izin dari Pemerintah./.

Komentar

Yang lain