Front Tanah Air Vietnam memikirkan kaum miskin menjelang Hari Raya Tet

Sehubungan dengan Hari Raya Tet (Hari Raya Tradisional Vietnam) tahun 2012, semua daerah di seluruh Vietnam telah dan sedang mengirimkan banyak rombongan untuk mengunjungi dan menyampaikan bingkisan sehubungan dengan Hari Raya Tet kepada masyarakat etnis minoritas dan orang miskin. Pada hari-hari awal bulan Januari, kelompok kerja Front Tanah Air Vietnam kota Ho Chi Minh telah mengunjungi dan menyampaikan 200 porsi bingkisan kepada rakyat etnis minoritas Co Tu di dua dukuh Ta Lang dan Gian Bi di kecamatan Hoa Bac, kabupaten Hoa Vang, kota Da Nang.

Front Tanah Air Vietnam memikirkan kaum miskin menjelang Hari Raya Tet - ảnh 1
Wakil Front Tanah Air Vietnam memberikan bingkisan hari raya Tet kepada anak-anak
(foto: quangngai.gov.vn)

Sementara itu, Front Tanah Air Vietnam provinsi Kien Giang telah mengunjungi dan menyampaikan bingkisan kepada keluarga-keluarga yang mendapat prioritas dan satuan-satuan bersenjata di kabupaten kepulauan-kepulauan Phu Quoc, Kien Hai dan pulau-pulau di daerah pantai.

Di provinsi Ha Giang, Komite Rakyat provinsi telah menyampaikan bingkisan Hari Raya Tet kepada 20.000 orang dengan total jumlah uang sebanyak lebih dari 7 miliar VND. Pham Ngoc Dung, Wakil Kepala Kantor Dinas Ketenagakerjaan, Perajurit Invalid dan Sosial provinsi Ha Giang memberitahukan bahwa “Provinsi Ha Giang tidak membiarkan ada keluarga yang kelaparan pada Hari Raya Tet, berusaha semaksimal mungkin agar semua kepala keluarga di daerah dapat berhari Raya Tet, menyambut musim semi dengan gembira. Selain anggaran keuangan provinsi masih ada banyak ormas yang datang ke provinsi Ha Giang untuk memberikan bingkisan maka kami menyepakati bahwa bingkisan yang disampaikan oleh berbagai instansi dan pemerintahan harus disampaikan secara rata kepada semua kecamatan”.

Front Tanah Air Vietnam memikirkan kaum miskin menjelang Hari Raya Tet - ảnh 2
Wakil Front Tanah Air Vietnam memberikan bingkisan hari raya Tet kepada anak-anak
(foto: gialai.gov.vn)


Menurut Kementerian Tenaga Kerja, Prajurit Invalid dan Sosial, semua daerah harus menyiapkan sumber keuangan untuk memikirkan Hari Raya Tet untuk orang miskin, kalau daerah mana tidak bisa maka harus melaporkan kepada pusat agar mendapat perhatian dan keputusan. Pandangan bimbingan dari Pemerintah yalah jangan membiarkan ada orang miskin yang kelaparan pada Hari Raya Tet./.

Komentar

Yang lain