India ingin terus melakukan kerjasama di bidang permigasan dengan Viet Nam di Laut Timur
(VOVWORLD) - Menteri Luar Negeri (Menlu) India, S. Jaishankar ingin terus melakukan kerjasama di bidang permigasan dengan Viet Nam di Laut Timur dan menegaskan pendirian bersama tentang Laut Timur pada pertemuan bilateral dengan Deputi Perdana Menteri (PM), Menlu Viet Nam, Pham Binh Minh, di sela-sela Konferensi Menlu ASEAN ke-52, pada Jumat Agustus di Bangkok, Ibukota Thailand.
Deputi PM, Menlu Viet Nam, Pham Binh Minh (kanan) dan Menlu India, S. Jaishankar |
Dua pihak mengatakan bahwa dua hubungan negara sedang berkembang sangat baik dan menyepakati langkah-langkah mendorong hubungan kemitraan strategis dan komprehensif Viet Nam-India, memperkuat kunjungan-kunjungan dan pertemuan-pertemuan tingkat tinggi, memperhebat kerjasama perdagangan, investasi, pertanian, kesehatan, penerbangan, pertahanan, keamanan; mendorong kerjasama di semua forum multilateral, terutama pada tahun 2020 Viet Nam memegang jabatan sebagai Ketua ASEAN dan pada kesempatan Viet Nam dan India bersama-sama memegang jabatan sebagai Anggota Tidak Tetap Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa.
Dua pihak menegaskan pendirian bersama tentang Laut Timur yaitu berkomitmen menjaga perdamaian, kestabilan, kebebasan dan keamanan pelayaran, memecahkan masalah-masala di laut dengan langkah damai, sesuai dnegan UNCLOS-1982.
Pada hari yang sama, Deputi PM, Menlu Pham Binh Minh mengadakan pertemuan bilateral dengan Menlu Bangladesh, Abdul Momen.