Indonesia mempersiapkan pilpres

(VOVworld) – Lebih dari 190 juta pemilih Indonesia akan melaksanakan kewajiban dan hak kewarga-negaraannya dalam pilpres pada tanggal 9 Juli.

Indonesia mempersiapkan pilpres - ảnh 1
Dua capres Indonesia
(Foto: internet) 

Menjelang pemilihan umum ini, pada Senin (7 Juli), Komite Pemilihan Umum (KPU)  Indonesia telah mengadakan jumpa pers untuk memperkenalkan persiapan dan program KPU yang mengundang badan-badan urusan pemilihan umum, para pengamat internasional untuk menyaksikan dan mengawasi pemilihan umum ini. Ketua KPU, Husni Kamil Manik memberitahukan bahwa Indonesia telah siap untuk pemilihan umum yang demokratis ke-3 ini setelah dua pemilihan umum pada tahun 2004 dan 2009. Diantara lebih dari 190 juta pemilih ada lebih dari 2 juta pemilih di luar negeri akan memberikan suara untuk memilih Presiden di 130 kantor perwakilan Indonesia dari tanggal 4 sampai tanggal 6 Juli.

Pada pemilihan presiden tahun ini, KPU telah mengadakan 5 kali perdebatan dengan 3 kali perdebatan untuk dua capres, 1 kali perdebatan untuk dua calon wakil presiden dan 1 perdebatan untuk pasangan capres-wakil presiden./.

Komentar

Yang lain