Instansi Perpajakan harus mengatasi kesulitan, menciptakan syarat bagi wajib pajak

(VOVWORLD) - Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan, pada Kamis sore (20 Juni), di Kota Ha Noi, telah melakukan temu kerja dengan Direktorat Perpajakan, Kementerian Keuangan Vietnam.
Instansi  Perpajakan harus mengatasi kesulitan, menciptakan syarat bagi wajib pajak - ảnh 1 Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan berfoto dengan para pejabat Instansi Perpajakan (Foto: Trong Duc/VNA)

Ketika berbicara di depan temu kerja tersebut, Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan menyatakan bahwa masuk ke tahap 2016-2020, sosial-ekonomi Vietnam sudah bersemarak, tapi masih menghadapi kesulitan. Namun, dengan upaya-upaya seluruh instansi keuangan, khususnya badan-badan pengelola pajakdan sinergi dari  seluruh sistem politik, pendapatan anggaran keuangan telah mencapai perkembangan yang positif, khususnya pada tahun 2018 ketika jumlah penarikan APBN meningkat tinggi dan jauh melampaui kira-kira 8% terbanding dengan rencana yang telah ditetapkan oleh MN dan pendapatan  anggaran keuangan Pusat juga melampaui rencana setelah dua tahun terus-menerus tidak memenuhi rencana.

Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menilai tinggi instansi perpajakan yang telah melaksanakan dengan lebih berhasil-guna pekerjaan pemeriksaan dan inspektorat serta melaksanakan dengan baik reformasi prosedur-prosedur administrasi.

Komentar

Yang lain