Iran dan IAEA terus mencapai permufakatan tentang masalah nuklir

        (VOVworld) – Pada Minggu (9 Februari), utusan khusus Iran di Badan Energi Atom Internasional (IAEA), Reza Najafi memberitahukan bahwa pada semua perundingan dengan IAEA, negara ini menyepakati 7 “langkah praktek” guna mengusahakan lagi langkah-langkah penjaminan untuk memperkuat transparansi tentang program nuklir Teheran.

Iran dan IAEA terus mencapai permufakatan tentang masalah nuklir - ảnh 1
Utusan khusus Iran di IAEA, Reza Najafi
(Foto: vtv.vn)


        Menurut utusan khusus Reza Najafi, telah ada 7 langkah lagi yang bersangkutan dengan aktivitas kerjasama dengan IAEA yang disepakati dua fihak yang akan digelarkan sampai 15 Mei mendatang. Akan tetapi, detail permufakatan ini tidak diumumkan.

      Direncanakan, Direktur Jenderal IAEA, Yukia Amano akan melaporkan hasil perundingan ini kepada badan pimpinan IAEA. Pemberitahuan tersebut dikeluarkan setelah 2 hari perundingan antara para pakar IAEA dengan para pejabat nuklir Iran yang dikepalai Reza Najafi telah berakhir../.

Komentar

Yang lain