Jepang dan Republik Korea mengadakan kembali dialog keamanan

(VOVworld) - Sumber-sumber berita  diplomatik dari Jepang dan Republik Korea, pada Sabtu (4 April), memberitakan bahwa dua negara telah sepakat mengadakan kembali dialog keamanan yang sudah ditunda selama ini pada akhir April ini untuk membahas situasi di semenanjung Korea dan kawasan Asia Timur.

Jepang dan Republik Korea mengadakan kembali dialog keamanan - ảnh 1
Deputi Menlu Republik Korea, Cho Tae Yong (kanan) dan timbalan
dari Jepang,  Akitaka Saiki dalam perundingan.
(Foto:vnplus)


Dalam pertemuan di Seoul, Ibukota Republik Korea pada bulan lalu, Menteri Luar Negeri (Menlu) dua negara telah sepakat mengadakan satu dialog secepat-cepatnya. Titik berat dialog mendatang mungkin tentang penilaian Jepang dan Republik Korea mengenai situasi di Asia Timur sekarang ini dan kesamaan dalam pendirian dua negara mengenai masalah-masalah regional.

Dialog  antar para pejabat diplomatik dan pertahanan senior dua negara telah tidak diadakan sejak Desember 2009, karena hubungan bilateral sedang menjadi buruk yang bersangkutan dengan masalah-masalah sejarah, diantaranya ada masalah para wanita Republik Korea yang didesak melayni serdadu Jepang dalam Perang Dunia II./.



Komentar

Yang lain