Kamboja memperingati ultah ke-36 Hari Kemenangan atas Rezim Genosida Khmer Merah (7 Januari)

(VOVworld) – Pada Rabu pagi (7 Januari), Partai Rakyat Kamboja (CPP) mengadakan acara peringatan ultah ke-36 Hari Kemenangan yang bersejarah 7 Januari (7 Januari 1979 – 7 Januari 2015), hari menggulingkan rezim genosida Khmer Merah di ibukota Phnom Penh dengan dihadiri kira-kira 10.000 orang yang terdiri dari wakil Partai berbagai tingkat, semua lapisan rakyat ibukota serta provinsi-provinsi di sekitarnya.

Kamboja memperingati ultah ke-36 Hari Kemenangan atas Rezim Genosida Khmer Merah (7 Januari) - ảnh 1
Acara peringatan ini
(Foto: vietnamplus.vn)


Pada acara ini, Ketua Parlemen Kamboja, Heng Samrin memberitahukan bahwa acara peringatan ini diadakan di atas dasar semangat mengenangkan dan rasa terima kasih yang sedalam-dalamnya terhadap para pahlawan yang gugur dan para patriot Kamboja serta para prajurit sukarelawan Vietnam yang telah berjuang dan gugur secara gagah berani untuk membantu membebaskan Kamboja dari rezim genosida yang kejam, membela kebangkitan kembali dari rakyat; bersamaan itu mengenangkan arwah dari kira-kira 3,3 juta orang yang telah dibunuh secara kejam di bawah rezim genosida. Ketua Parlemen Heng Samrin menunjukkan: Tentara revolusioner dari Front Tanah Air, dengan dukungan rakyat seluruh negeri serta bantuan besar yang diberikan tentara sukarelawan Vietnam, telah mengalahkan pasukan utama Khmer Merah, menghentikan halaman sejarah yang paling gelap, membuka halaman baru bagi kemerdekaan, kebebasan, demokrasi dan perkembangan./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain