Kamboja mengadakan acara gladi bersih keamanan menjelang pemilu parlemen

(VOVWORLD) - Angkatan Bersenjata Kamboja, pada Rabu (25 Juli), telah mengadakan acara gladi bersih keamanan di satu stadion di Phnom Penh, Ibukota Kamboja menjelang pemilihan umum (pemilu) parlemen negara ini yang direncanakan akan berlangsung pada tanggal 29/7 ini.
Kamboja mengadakan acara gladi bersih keamanan menjelang pemilu parlemen - ảnh 1 Panorama gladi bersih keamanan tersebut (Foto: VOV)

Total ada 4.625 polisi telah berhimpun di Stadion Olimpiade, di Ibukota Phnom Penh dalam acara gladi bersih menyiapkan opsi menghadapi masalah-masalah keamanan selama berlangsungnya pemilu. Kekuatan ini akan digelarkan di seluruh Ibukota  untuk menpertahankan keamanan pada hari pemilu (29/7).

Dalam pemilu ini, para pemilih Kamboja akan memberikan suara untuk memilih 125 legislator. Komite Pemilihan Nasional Kamboja (NEC) mengumumkan resmi mengakui partisipasi 20 Partai politik pada pemilu ini dengan kira-kira 8,38 pemilih. Kampanye pemilihan ini berlangsung dari 7-27/7 untuk melaksanakan pemberian  suara pada tanggal 29/7.

Komentar

Yang lain