Kelompok kerja tentang UPR dari Dewan Hak Manusia PBB mengesahkan laporan Vietnam.

(VOVworld) – Pada Jumat sore (7 Februari), Kelompok Kerja  Hak Manusia Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di Jenewa telah mengesahkan laporan pemeriksaan periodik universal (UPR) Vietnam. Menurut penilaian kelompok kerja tersebut, Vietnam telah melakukan koordinasi secara hangat, bertanggung jawab dan efektif dalam proses  kerja  untuk menyelesaikan laporan.

Kelompok kerja tentang UPR dari Dewan  Hak Manusia PBB mengesahkan laporan Vietnam. - ảnh 1
Delegasi  Vietnam menemui para peserta sidang ke-18 tentang UPR
di Jenewa (Swiss)
(Foto: dantri.com.vn)

Ketika berbicara di depan  sidang, Kepala delegasi Vietnam, Deputi Menteri Luar Negeri Vietnam, Ha Kim Ngoc menegaskan: Vietnam memberikan apresiasi terhadap semua pidato, sumbangan dan rekomendasi yang positif  dan konstruktif  dari semua  negara  kepada Vietnam  dalam acara presentasi dan  dialog. Kepala delegasi Vietnam juga menekankan arti pentingnya dari mekanisme UPR dan beranggapan bahwa mekanisme ini merupakan peluang bagi semua negara untuk memeriksa lagi pelaksanaan  hak manusia dari semua negara,  berbagi pengalaman, memperkuat  saling pengertian, mendorong  kerjasama di bidang hak manusia. Deputi Menteri Luar Negeri  Ha Kim Ngoc menegaskan: Semua kementerian, instansi yang bersangkutan Vietnam akan mempelajari secara terinci semua rekomendasi yang dikeluarkan pada presentasi dan dialog kali ini. Vietnam akan resmi  mengumumkan kepada  semua negara  soal  menerima rekomendasi sidang untuk mengesahkan semua laporan UPR pada persidangan ke-26 Dewan Hak Manusia yang direncanakan akan  berlangsung pada bulan Juni mendatang./.

Komentar

Yang lain