Ketua MN Vietnam: “Pusaka Budaya Merupakan Salah Satu Motivasi dan Sumber Daya Penting bagi Provinsi Bac Ninh untuk Berkembang”

(VOVWORLD) - Pada Minggu malam (13 April), di Kota Tu Son, Provinsi Bac Ninh, Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Tran Thanh Man menghadiri Upacara peringatan HUT ke-1015 penobatan Ly Thai To (Ly Cong Uan) sebagai Raja (1010-2025) dan penerimaan piagam klasifikasi Situs peninggalan sejarah istimewa dari Kuil Dinh Bang; Situs peninggalan sejarah dari Wisma peringatan mantan Ketua MN Le Quang Dao; Keputusan pengakuan Harta benda nasional segel emas “Hoang de chi bao”.
Ketua MN Vietnam: “Pusaka Budaya Merupakan Salah Satu Motivasi dan Sumber Daya Penting bagi Provinsi Bac Ninh untuk Berkembang” - ảnh 1Ketua MN Tran Thanh Man. Foto: VOV

Pada upacara peringatan ini, Ketua MN Tran Thanh Man menekankan, pusaka-pusaka budaya yang beragam dan kaya justru merupakan salah satu motivasi dan sumber daya penting bagi Provinsi Bac Ninh untuk berkembang dengan pesat dan berkelanjutan. Dia meminta Provinsi Bac Ninh supaya meneliti dan memberlakukan berbagai mekanisme dan kebijakan untuk mendorong perkembangan industri budaya, pariwisata budaya, melaksanakan transformasi digital dalam melestarikan dan mengembangkan nilai-nilai pusaka budaya. Ketua MN Tran Thanh Man melimpahkan tugas untuk  Provinsi Quang Ninh:

Terus mencengkam secara mendalam dan menggelar pelaksanaan dengan efektif bimbingan dari Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, To Lam dan berbagai haluan, resolusi Partai dan Negara tentang pengembangan sosial-ekonomi; tentang pelestarian dan pengembangan pusaka budaya. Melaksanakan secara sinkron solusi-solusi pengembangan sosial-ekonomi yang cepat dan berkelanjutan; berupaya mencapai dan melampaui target pertumbuhan sebesar 8% lebih dan skenario 10% lebih.


Komentar

Yang lain