Ketua MU PBB Angkatan ke-78: Kunjungan Kerja Sekjen, Presiden Vietnam To Lam Menunjukkan Komitmen Politik Vietnam yang Kuat
(VOVWORLD) - Mulai dari Sabtu (21 September), Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), Presiden To Lam dan delegasi tingkat tinggi Vietnam melakukan kunjungan kerja untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Masa Depan, Majelis Umum (MU) Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) angkatan ke-79 dan melakukan kunjungan kerja di Amerika Serikat (AS).
Sekjen, Presiden Vietnam, To Lam (Foto: Lam Khanh/VNA) |
Ketua MU PBB angkatan ke-78, Dennis Francis menekankan bahwa kehadiran Sekjen, Presiden Vietnam, To Lam pada Pekan Tingkat Tinggi MU PBB tahun ini merupakan event yang memanifestasikan komitmen Vietnam yang tertinggi tentang segi politik di saat yang penting, ketika komunitas internasional sedang bertekad mendorong multilateralisme untuk menghadapi serentetan tantangan global sekarang ini. Kunjungan ini menunjukkan komitmen Vietnam di tingkat tertinggi dan pasti akan turut meningkatkan hubungan antara Vietnam dan PBB ke satu level yang baru.
KTT Masa Depan juga merupakan event istimewa, satu konferensi demi masa depan dunia, merupakan peluang bagi para pemimpin internasional untuk mendorong solidaritas, mendorong multilateralisme untuk merealisasikan tujuan-tujuan PBB. Bapak Dennis Francis percaya bahwa kunjungan pimpinan Vietnam merupakan kesempatan bagi Vietnam untuk menegaskan kembali secara kuat komitmen-komitmennya.
Setelah kunjungan kerja Sekjen, Presiden Vietnam, To Lam, Bapak Dennis Francis percaya bahwa hubungan antara PBB dan Vietnam akan terus diperkokoh dan diperkuat. Fokus dari MU PBB angkatan ke-79 ialah memusat pada pendorongan watak dan hak asasi manusia, meningkatkan nilai-nilai mengenai kesehatan dan pendidikan, memperkokoh perdamaian dan pembangunan yang berkelanjutan. Ini juga merupakan komitmen-komitmen kuat dari Vietnam.