Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam menerima Kuasa Usaha Sementara Kedutaan Besar Republik Federasi Jerman
(VOVworld) – Ketika menerima Wolfgang Manig, Kuasa Usaha Sementara Kedutaan Besar Republik Federasi Jerman, Rabu sore (7/9), Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan berharap supaya pada waktu mendatang, Vietnam dan Jerman akan terus bertukar informasi melalui pembentukan Kamar Dagang dan Industri Jerman-Vietnam supaya badan usaha dua negara bisa melakukan secara permanen pertukaran informasi dan mencaritahu tentang kebutuhan satu sama lain, melalui itu mendorong investasi langsung yang dilakukan Republik Federasi Jerman. Bapak Nguyen Thien Nhan percaya bahwa dengan upaya dan potensi besar yang dimiliki dua negara, hubungan Kemitraan Strategis Vietnam-Republik Federasi Jerman akan semakin berkembang secara intensif, ekstensif, praksis, memenuhi keinginan dan kepentingan rakyat dua negeri.
Ketua Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan
menerima Kuasa Usaha Sementara Kedutaan Besar
Republik Federasi Jerman, Wolfgang Manig (kiri)
(Foto: daidoanket.vn)
Pada fihaknya, Wolfgang Manig memberitahukan bahwa Jerman sedang melakukan perbahasan dengan Kementerian Industri dan Perdagangan untuk membentuk satu Kamar Dagang dan Industri bilateral Jerman-Vietnam, melakukan itu memperkuat informasi, turut memperbaiki lingkungan investasi dan bisnis di Vietnam, menyerap investasi badan-badan usaha Jerman. Dia percaya bahwa pada waktu mendatang, dengan tugas baru yang dipikulnya, dia akan mendorong perkembangan hubungan kerjasama strategis Vietnam-Jerman, pantas dengan potensi yang dimiliki kedua negara.