Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan menerima Dubes Australia, Hugh Borrowman

(VOVworld) – Ketika menerima Duta Besar (Dubes) Australia, Hugh Borrowman, pada Kamis sore (26 Juni), Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan menyampaikan kepada Dubes Hugh Borrowman tentang posisi, peranan dan tugas Front Tanah Air Vietnam, menekankan peranan pengawasan Front Tanah Air Vietnam dalam mengawasi pelaksanaan rezim dan kebijakan untuk orang-orang yang berjasa, pelaksanaan undang-undang tentang produksi dan bisnis bahan-bahan pertanian; program koordinasi pengawasan terhadap pelaksanaan kebijakan asuransi untuk kaum pekerja dalam badan usaha…

Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan menerima Dubes Australia, Hugh Borrowman - ảnh 1
Ketua Front Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan
menerima Dubes Australia di Vietnam, Hugh Borrowman
(Foto: baodientu.chinhphu.vn)


Yang bersangkutan dengan masalah di Laut Timur, Bapak Nguyen Thien Nhan menilai tinggi pendirian konsekuen Australia tentang masalah Laut Timur, khususnya dalam situasi rumit sekarang di Laut Timur, diantaranya mendukung kuat penjaminan keamanan, keselamatan, kebebasan perdagangan dan maritim, menaati hukum internasional, diantaranya ada Konvensi PBB tentang Hukum Laut. Tentang hubungan dua negara, Ketua Nguyen Thien Nhan menegaskan bahwa Vietnam selalu menghargai kerjasama dengan Australia; menilai tinggi hubungan kemitraan komprehensif Vietnam-Australia yang sedang berkembang secara intensif dan ekstensif di banyak bidang serta kerjasama perdagangan-investasi yang mendapat perkembangan positif./.

Komentar

Yang lain