Komite Pemilu Thailand memberitahukan penyelenggaraan pemilu tambahan pada akhir bulan April

     (VOVworld) – Pada Selasa (11 Februari), Komite Pemilu Thailand (EC) memberitahukan akan mengadakan pemungutan suara pada 27 April mendatang di tempat-tempat pemilu yang dihalangi oleh para demonstran anti-Pemerintah dalam pemilu pada awal bulan ini.

     Ketua EC, Supachai Somchanroen juga telah meminta kepada Pemerintah demisioner supaya mengumumkan satu dekrit Kerajaan yang menetapkan waktu penyelenggaraan pemilu tambahan di 28 tempat pemungutan suara di Thailand Selatan, tempat-tempat dimana para calon belum bisa mendaftarkan diri. Kalau Pemerintah tidak menyetujui permintaan ini, EC akan membawa masalah ini ke depan Mahkamah Konstitusi untuk divonis.

Komite Pemilu Thailand memberitahukan penyelenggaraan pemilu tambahan pada akhir bulan April - ảnh 1
Pemilih Thailand memberikan suara di Ibukota Bangkok pada 2 Februari
(Foto: vietnamplus.vn)

     Sebelumnya, Pemerintah demisioner Thailand pernah menolak pendapat ini dengan alasan bahwa dekrit lama mengenai penyelenggaraan pemilu pada 2 Februari masih berlaku dan tempat-tempat yang masih belum menyelesaikan pemungutan suara tetap menjalankan  sampai mencapai hasil./.

Komentar

Yang lain