Konektivitas internal SNG- titik berat politik luar negeri Rusia.

(VOVworld) - Website Kementerian Luar Negeri  Rusia pada Rabu (30 Januari)  telah memuat artikel dengan judul: “Dunia pada zaman perubahan: Prioritas-prioritas  dalam aktivitas luar negeri Rusia” tulisan  Menteri Luar Negeri (Menlu) Rusia, Sergey Lavrov  yang antara lain menunjukkan jelas pengarahan dan prioritas utama dalam  politik  luar negeri Rusia tetap adalah ruang  Komunitas  negara-negara merdeka (SNG). Menurut Menlu  Sergey Lavrov, Rusia selalu berhaluan mendorong  dan memperkuat  proses-proses  konektivitas dalam ruang SNG, satu haluan yang punya arti penting strategis dan mencerminkan secara obyektif kecenderungan-kecenderungan proses globalisasi, diantaranya ada pengokohan peranan organisasi regional.

Konektivitas  internal SNG-  titik berat politik  luar negeri Rusia. - ảnh 1
Presiden  Rusia Vladimir Putin  dan pemimpin negara-negara SNG pada Pertemuan Puncak Komunistas Negara-Negara Merdeka (SNG) pada 5 Desember 2012.
(Foto:vietnamplus.vn)

          Ketika mengungkapkan hubungan Rusia-Amerika Serikat, Menlu Sergey Lavrov menilai: Hubungan ini memainkan peranan pokok dalam memecahkan masalah-masalah yang bersangkutan dengan kestabilan dan keamanan Eropa-Atlantik pada khususnya dan  kestabilan dan keamanan internasional pada umumnya.

          Tentang situasi Timur Tengah dan Afrika Utara, Menlu Sergey Lavrov  menegaskan: dalam masalah  Suriah, Rusia memperhatikan usaha mencari satu solusi damai yang menyeluruh jadi bukalah skenario penggulingan  rezim sekarang di negara Arab ini. Rusia juga mendukung proses perundingan untuk mencari solusi politik di Iran./.


Komentar

Yang lain