Konferensi memuliakan kaum wanita etnis-etnis minoritas daerah Barat Laut yang pandai dalam usaha ekonomi

(VOVworld) – Badan Pengarahan daerah Barat Laut (Vietnam Utara), Sabtu pagi (11/6), berkoordinasi dengan Federasi Wanita Vietnam dan provinsi Nghe An mengadakan konferensi memuliakan kaum wanita etnis-etnis minoritas daerah Barat Laut yang pandai dalam usaha ekonomi. Ketika berbicara di depan konferensi ini, Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Truong Hoa Binh meminta kepada Pengurus Besar Federasi Wanita Vietnam supaya terus mempelajari dan memperkuat gerakan kompetisi patriotik, gerakan-gerakan wanita yang pandai dalam usaha ekonomi; menciptakan syarat dan menyemangati kaum wanita mengembangkan keunggulannya dalam aktivitas-aktivitas amal, kesehatan dan pendidikan, turut menanggulangi perubahan iklim, melindungi lingkungan hidup dan membangun pedesaan baru, dll.


Konferensi memuliakan kaum wanita etnis-etnis minoritas daerah Barat Laut yang pandai dalam usaha ekonomi - ảnh 1
Deputi PM Truong Hoa Binh berbicara di depan konferensi ini
(Foto: VNA)


Sebelumnya di kota Vinh, provinsi Nghe An (Vietnam Tengah), Badan Pengarahan daerah Barat Laut, Jumat malam (10/6), berkoordinasi dengan Federasi Wanita Vietnam mengadakan forum dengan tema: “Meningkatkan daya saing kaum wanita daerah Barat Laut dalam mengembangkan ekonomi”.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain