Konferensi online antara Pemerintah dengan semua daerah untuk menggelarkan tugas pengembangan sosial-ekonomi tahun 2016

(VOVworld) – Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Tan Dung, Senin (28/12) di kota Hanoi memimpin Konferensi online antara Pemerintah dengan semua daerah untuk menggelarkan Resolusi Majelis Nasional tentang tugas pengembangan sosial-ekonomi dan rancangan anggaran keuangan Negara tahun 2016. Berlangsung dari Senin pagi (28/12) sampai Selasa pagi (29/12), Pemerintah dan semua daerah membahas laporan evaluasi terhadap pekerjaan pemberian bimbingan dan pengelolaan Pemerintah, situasi pelaksanaan Resolusi nomor 1/NQ-CP dan pelaksanaan Rencana pengembangan sosial-ekonomi tahun 2015; membahas rancangan Resolusi Pemerintah tentang beberapa tugas dan solusi pokok untuk membimbing dan menyelenggarakan Rencana pengembangan sosial-ekonomi dan rancangan anggaran keuangan Negara tahun 2016. Konferensi online ini juga menilai hasil pekerjaan inspeksi, penanganan gugatan, tuduhan dan perjuangan mencegah, memberantas korupsi serta reformasi administrasi tahun 2015.


Konferensi online antara Pemerintah dengan semua daerah untuk menggelarkan tugas pengembangan sosial-ekonomi tahun 2016 - ảnh 1
Konferensi onliine tersebut
(Foto: VGP)


Konferensi ini meninjau situasi memperbaiki lingkungan bisnis, meningkatkan daya saing nasional; hasil pelaksanaan E-government dan situasi pelaksanaan Undang-Undang tentang Badan Usaha dan Undang-Undang tentang Investasi (amandemen). Konferensi yang penting ini juga mengevaluasikan dan menilai situasi penggelaran dan persiapan untuk menggelarkan Undang-Undang yang sudah efektif pada tahun 2015 dan akan menjadi efektif pada 2016 serta beberapa kebijakan baru dan penting dalam Kitab Undang-Undang Hukum Perdata (amandemen) dan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (amandemen). Di depan konferensi online ini, PM Nguyen Tan Dung meminta: “Setelah mendapat sumbangan pendapat, Pemerintah akan mencatat dan menyempurnakan, memberlakukan Resolusi untuk segera dilaksanakan sejak awal tahun 2016. Harus berusaha mencapai dan melampaui target yang ditetapkan pada thaun 2016, menciptakan syarat dan prasyarat untuk mensukseskan Rencana pengembangan sosial-ekonomi untuk Repelita 2016-2020 yang akan ditetapkan Kongres Nasional ke-12 Partai Komunis Vietnam”.

Pada 2015, perekonomian Vietnam terus mengalami pemulihan, GDP naik cepat setiap triwulan, diprakirakan mencapai 6,68%, paling tinggi dalam waktu 8 tahun ini, lebih tinggi terbanding dengan target yang ditetapkan yaitu 6,2%. Ekonomi makro stabil, indeks inflasi rendah, rata-rata setahun naik 2,05% terbanding dengan tahun 2014. Semua instansi dan bidang dalam perekonomian mencapai perkembangan yang relatif baik; jaring pengaman sosial terjamin. Kehidupan rakyat selangkah demi selangkah menjadi baik, keamanan politik, ketertiban dan keselamatan sosial terjaga. 
Berita Terkait

Komentar

Yang lain