Konferensi segi tiga perkembangan Kamboja – Laos – Vietnam

(VOVworld) – Dari 16 sampai 17 Juli di Phnom Penh, ibukota Kamboja diadakan Konferensi pertama segi tiga perkembangan Kamboja – Laos – Vietnam (CLV). Pada akhir konferensi ini, Kepala delegasi Parlemen tiga negara telah menanda-tangani MoU bersama yang terdiri dari 9 butir, diantaranya menjunjung tinggi arti pentingnya kawasan segi tiga perkembangan di bidang keamanan, perdamaian, bersamaan itu menekankan usaha berbagi informasi, pengalaman dan kerjasama trilateral.

Konferensi segi tiga perkembangan Kamboja – Laos – Vietnam - ảnh 1
Pembukaan konferensi tersebut
(Foto: vietnamplus.vn)

MoU bersama ini telah menekankan tanggung jawab berat dari kalangan pejabat tiga pihak dalam mencegah dan memberantas kriminalitas lintas perbatasan, perdagangan manusia dan narkotika serta melaksanakan kerjasama bilateral dan multilateral guna menciptakan syarat yang kondusif bagi usaha bepergian lintas-perbatasan dan pertukaran barang dagang di kawasan segi tiga perkembangan. Selain itu, tiga pihak juga sepakat menjaga kerjasama antara kerjasama antara tiga negara dengan mitra-mitra lain untuk mengembangkan kawasan, bersamaan itu menekankan bahwa penguatan dan pengokohan kerjasama antara badan-badan hukum tiga negara di kawasan segi tiga perkembangan. Konferensi ini telah memutuskan mengadakan konferensi bergilir kali ke-2 di Laos pada 2015./.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain