Konferensi Tahunan ke-42 Komite ASEAN tentang Manajer Bencana

(VOVWORLD) - Pada Selasa (13 Juni), di Kota Da Nang, berlangsung konferensi tahunan ke-42 Komisi Perhimpunan Negara-Negara Asia Tenggara (ASEAN) mengenai Manajemen Bencana (ACDM) dan rapat-rapat terkait. Ini merupakan event dalam rangka Tahun Vietnam melaksanakan tugas selaku Ketua kerja sama ASEAN tentang pengelolaan bencana alam tahun 2023.
Konferensi Tahunan ke-42 Komite ASEAN tentang Manajer Bencana - ảnh 1Para utusan ASEAN pada konferensi tersebut (Foto: hanoimoi.com.vn)

Konferensi tersebut membahas sejumlah isu seperti: mengupdate laju pelaksanaan program kerja Perjanjian ASEAN tentang pengelolaan musibah dan tanggap darurat (AADMER) tahapan 2021-2025; meninjau laju penyusunan dan penggelaran dokumen-dokumen, mekanisme, kegiatan tentang kerja sama regional dalam pengelolaan bencana alam, latihan regional ASEAN tentang tanggap darurat terhadap bencana alam tahun 2023, dan sebagainya.

Nguyen Hoang Hiep, Deputi Menteri Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Vietnam, Wakil Badan Pengarahan Nasional urusan pencegahan dan penanggulangan bencana alam Vietnam, menekankan:

Vietnam sudah melakukan penilaian tengah periode pelaksanaan kerangka aksi SENDAI mengenai mitigasi risiko bencana alam. Di antaranya, AADMER disebut sebagai kerangka hukum yang rasional tentang pengelolaan risiko bencana alam. Pada kesempatan ini, saya berterima kasih kepada Wakil Ketua ACDM Brunei Darussalam, Sekretariat ASEAN yang sudah aktif memberikan bantuan agar konferensi penting ini berlangsung dalam waktu seminggu. Saya juga percaya pada solidaritas kuat dari kolektif ACDM”.

Dari tanggal 14 sampai 15 Juni ini akan berlangsung beberapa rapat terkait. Yaitu sidang Badan Manajemen Koordinator ASEAN urusan pemberian bantuan kemanusiaan bencana alam kali ke-18; Forum ASEAN ke-3 tentang penanggulangan bencana alam; rapat-rapat antara ACDM dan para mitra perkembangan di kawasan (Tiongkok, Jepang, Republik Korea).

Komentar

Yang lain