Kota Da Nang “Berjalan di Depan untuk Buka Jalan” dalam Arahan Pembangunan Negara Perdagangan Bebas

(VOVWORLD) - Pada Sabtu pagi (21 Desember), di Kota Hanoi, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh memimpin sidang pertama Badan Pengarah urusan pelaksanaan Resolusi Majelis Nasional tentang Organisasi pemerintahan perkotaan dan ujicoba beberapa mekanisme dan kebijakan khusus untuk mengembangkan Kota Da Nang.
Kota Da Nang “Berjalan di Depan untuk Buka Jalan” dalam Arahan Pembangunan Negara Perdagangan Bebas - ảnh 1PM Pham Minh Chinh memimpin sidang tersebut. Foto: VGP

Pada sidang ini, PM Pham Minh Chinh menunjukkan bahwa pada waktu mendatang, Vietnam akan membangun negara perdagangan bebas, melalui itu turut memperbarui tiga motivasi pertumbuhan tradisional (investasi, ekspor, komsumsi) dan mendorong motivasi-motivasi pertumbuhan baru. Dalam melaksanakan arahan ini, Da Nang memiliki peranan penting dalam “berjalan di depan untuk membuka jalan” dan melakukan ujicoba.

Tentang tugas dan solusi titik berat pada waktu mendatang, PM Pham Minh Chinh meminta Kota Da Nang supaya menggelar secara efektif berbagai mekanisme dan kebijakan khusus; fokus memperbaiki lingkungan investasi dan bisnis, menyerap investasi. Di samping itu, dia meminta pengembangan infrastruktur strategis Da Nang yang sinkron, berkembang secara cepat, hijau, modern dan pintar. Bersamaan itu, Kota Da Nang perlu membentuk pusat inovasi kreatif; membangun pusat perdagangan bebas; membangun pusat keuangan internasional dan regional.

Komentar

Yang lain