Kota Ho Chi Minh perlu punya tekad politik tinggi untuk mengembangkan infrastruktur jasa

(VOVWORLD) - Komite Rakyat Kota Ho Chi Minh, pada Rabu (3/7), telah mengadakan Lokakarya internasional dengan tema: “Mengembangkan jasa Kota Ho Chi Minh dan mengarahkan perancangan serta pengembangan infrastruktur jasa di Kota Ho Chi Minh tahap 2020-2030”.
Kota Ho Chi Minh perlu punya tekad politik tinggi untuk mengembangkan infrastruktur jasa - ảnh 1 Ilustrasi (Foto: VNA)

Pada lokakarya ini, banyak peserta dan pakar internasional telah menunjukkan beberapa pengalaman dalam mengembangkan jasa, merancang dan mengembangkan infrastruktur jasa beberapa kota seperti New South Wales (Australia), Seoul (Republik Korea). Di antaranya menekankan perancangan infrastruktur dan penggunaan tanah untuk mendorong peluang ekonomi; pelajaran-pelajaran tentang infrastruktur perhubungan, terutama perhubungan publik dan pengarahan transportasi pintar.

Lokakarya ini bermaksud mensistematikkan kembali masalah-masalah mengembangkan cabang jasa dan menyerap perhatian serta mengembangkan gagasan para ilmuwan, badan-badan usaha dan warga dalam memecahkan beberapa masalah kunci bagi perancangan pengembangan kota sekarang.

Komentar

Yang lain