Kota Ho Chi Minh: Pikirkan Jaring Pengaman Sosial kepada Warga dan Pasukan di Garis Depan Kendalikan Wabah

(VOVWORLD) - Untuk memikirkan jaring pengaman sosial kepada warga yang terkena dampak wabah Covid-19 dan pasukan di garis depan untuk mencegah dan menanggulangi wabah Covid-19 di Kota Ho Chi Minh, Asosiasi Liga Pemuda Kota Ho Chi Minh berkoordinasi dengan Gabungan Asosiasi Persahabatan Kota, Dinas Luar Negeri Kota dan Dana Dragon Capital, Dana VinaCapital mulai menggelar program "Bersinergi membantu pencegahan dan penanggulangan wabah Covid-19". 
Kota Ho Chi Minh: Pikirkan Jaring Pengaman Sosial kepada Warga dan Pasukan di Garis Depan Kendalikan Wabah - ảnh 1Anggota Liga Pemuda Distrik 8 membantu pembelian barang esensial kepada warga (Foto: hcmcpv.org.vn)

Program tersebut meliputi 3 tugas yaitu: Membantu orang Vietnam yang terkena dampak wabah, membantu orang asing yang sedang tinggal, belajar dan bekerja atau berwisata dan tidak bisa pulang kembali ke tanah airnya karena wabah, membantu pasukan di garis depan mengendalikan wabah di tempat isolasi, rumah sakit lapangan dan rumah sakit pengobatan Covid-19. Skala bantuan di seluruh kota dari sekarang sampai dengan 15 September. Selain itu, program ini juga mensuplai jasa bantuan pebelian barang dan barang esensial di berbagai supermarket dan toko di daerah, serta memberikan konsultasi tentang kesehatan dan psikologi melalui hotline kepada semua warga kalau ada perlu. Khususnya, program ini juga memberikan bantuan dalam mencari lapangan kerja kepada warga yang mengalami pengangguran akibat pandemi. 

Bagi pasukan di garis depan, di samping paket bantuan tentang barang esensial, program ini juga memberikan lagi hidangan makan gratis dan mensuplai materi medis, alat pelindung di atas dasar tukar-menukar dan menguasai informasi dan kebutuhan setiap kasus dan unit. Targetnya yakni menjamin secara mutlak keselamatan dan kesehatan kepada pasukan di garis depan dalam melakukan tugasnya. 

Komentar

Yang lain