(VOVworld) – Kuba dan Amerika Serikat (AS), Senin (16/1), telah menandatangani satu kesepakatan tentang kerjasama antiterorisme, perdagangan narkotika, pencucian uang dan aktivitas-aktivitas kriminalitas internasional lain sebelum berlangsung acara pelantikan Presiden terpilih AS, Donald Trump.
Kedutaan Besar AS di La Habana, Kuba
(Foto: EPA / Vietnam+)
Komunike pers dari Gedung Putih menunjukkan bahwa kesepakatan ini akan membentuk satu kerangka untuk penguatan hubungan antara dua negara tentang penanggulangan perdagangan narkotika, antiterorisme, penanggulangan pencucian uang dan tentang kerjasama hukum, di antaranya ada pertukaran teknik untuk turut menggalang hubungan pelaksanaan hukum AS-Kuba yang kuat.
Sampai sekarang, AS dan Kuba telah menandatangani 18 kesepakatan di bidan-bidang seperti jasa perposan, ilmu pengetahuan, perlindungan lingkungan hidup dan kerjasama untuk merawat kesehatan.