Legislator Amerika Serikat menegaskan turut mendorong hubungan kemitraan komprehensif Amerika Serikat – Vietnam

(VOVworld) – Pada Jumat (23 Januari) ini, Duta Besar Vietnam di Amerika Serikat, Pham Quang Vinh secara terpisah melakukan pertemuan dengan Senator Partai Republik, John McCain, Ketua Komisi Militer Senat dan Legislator Partai Demokrat, Eliot Engel, anggota senior Komisi Hubungan Luar Negeri Parlemen Amerika Serikat.

Dalam pertemuan dengan Senator John McCain, dua pihak berbagi prioritas-prioritas dalam mendorong hubungan Vietnam - Amerika Serikat di semua bidang sesuai dengan kerangka Kemitraan komprehensif. Pada pihaknya, Senator John McCain berpendapat bahwa Vietnam memainkan posisi dan peranan yang semakin penting di kawasan.

Legislator Amerika Serikat menegaskan turut mendorong hubungan kemitraan komprehensif Amerika Serikat – Vietnam - ảnh 1
Dubes Pham Quang Vinh dan Senator John McCain
(Foto: vov.vn)

Dia menegaskan akan aktif memberikan sumbangan kepada hubungan Amerika Serikat – Vietnam di semua bidang, diantaranya ada penanganan akibat perang, mendorong penghapusan semua perintah larangan perdagangan senjata pembunuh dengan Vietnam. Senator John McCain dan Duta Besar Pham Quang Vinh juga berbahas tentang beberapa masalah yang mendapat perhatian bersama seperti situasi kawasan dan sengketa wilayah di darat dan wilayah laut di Laut Timur. Bersamaan itu, dua pihak menekankan arti pentingnya dalam menjamin perdamaian, kestabilan, kebebasan maritim di kawasan dan penanganan semua sengketa melalui langkah damai.

Sementara itu dalam pertemuan dengan legislator Eliot Engel, Legislator Eliot Engel menilai tinggi semua kemajuan yang kuat dalam hubungan antara dua negara dan mementingkan makna peringatan ultah ke-20 penggalangan hubungan diplomatik. Dia berpendapat bahwa hubungan Amerika Serikat, termasuk pula hubungan antara dua parlemen, adalah sangat penting, tidak hanya membantu mendorong kepentingan di banyak segi di masing-masing negara saja, tapi juga turut memberikan sumbangan yang aktif untuk mempertahankan perdamaian dan kestabilan bersama di kawasan./. 
Berita Terkait

Komentar

Yang lain