Lokakarya tentang lingkungan investasi di Vietnam diadakan di provinsi Nigata, Jepang

(VOVworld) – Ketutaan Besar Vietnam untuk Jepang dan Grup Pendidikan NSG baru saja mengadakan lokakarya dengan tema: “Memperingati Tahun Persahabatan Vietnam-Jepang” di pusat kota Nigata, provinsi Nigata, Jepang.

Lokakarya tentang lingkungan investasi di Vietnam diadakan di provinsi Nigata, Jepang - ảnh 1
Dubes Vietnam untuk Jepang, Doan Xuan Hung
berpidato di depan lokakarya
(Foto: vov.vn)

Lokakarya ini bertujuan memasok dan mengupdate secara penuh informasi-informasi tentang lingkungan investasi, kebijakan tentang penyerapan investasi dari Vietnam kepada badan-badan usaha di provinsi Nigata. Lokakarya ini dihadiri Duta Besar (Dubes) Vietnam untuk Jepang, Doan Xuan Hung, Wakil Gubernur provinsi Nigatam, Mori Kunio dan kira-kira 100 badan usaha yang beraktivitas di bermacam-macam bidang di provinsi Nigata.

Dubes Vietnam untuk Jepang, Doan Xuan Hung telah memberikan informasi-informasi kepada badan-badan usaha yang menghadiri lokakarya ini supaya mengerti secara lebih jelas tentang hubungan Vietnam-Jepang, serta hubungan Vietnam dan provinsi Nigata. Dubes Doan Xuan Hung juga menekankan bahwa dengan keunggulan provinsi dan badan-badan usaha, Vietnam dan provinsi Nigata punya banyak potensi untuk mendorong kerjsama ekonomi, perdagangan, investasi dan temu pertukaran rakyat, khususnya dalam bidang-bidang seperti produksi pertanian, pendidikan-pelatihan dan pariwisata./. 

Komentar

Yang lain