Majalah Komunis memberikan sumbangan pendapat terhadap rancangan amandemen UUD-1992
(VOVworld) - Pada Sabtu (9 Maret), di kota Ho Chi Minh (Vietnam Selatan) Majalah “Komunis” berkoordinasi dengan Universitas Nasional kota Ho Chi Minh mengadakan sarasehan ilmiah untuk memberikan sumbangan pendapat terhadap rancangan amandemen Undang-Undang Dasar - 1992 (UUD - 1992) dengan dihadiri oleh para anggota Majelis Nasional Vietnam kota Ho Chi Minh, para ilmuwan, para peniliti, para dosen di beberapa sekolah tinggi di bawah Universitas Nasional kota Ho Chi Minh.
Undang-Undang Dasar Repubik Sosialis Vietnam -1992 (Ilustrasi)
(Foto:vietnamplus.vn)
Pada sarasehan ini, lebih dari 50 referat dan banyak pendapat telah mengungkapkan institusi negara, peranan, fungsi, tugas tentara rakyat Vietnam dan pasukan keamanan rakyat Vietnam, tentang semua unsur ekonomi, peranan semua unsur ekonomi, fungsi dan tugas dari pemerintahan daerah./.