Media Amerika Latin: Vietnam Buka “Pintu Baja” dalam Hubungan Dagang dengan AS
(VOVWORLD) -Pada Jumat (11 April), Kantor berita Prensa Latina menerbitkan artikel yang menyatakan bahwa keputusan untuk memulai negosiasi perjanjian perdagangan termasuk masalah tarif telah membuka “pintu baja” dalam hubungan ekonomi dan perdagangan antara Vietnam dan AS.
Artikel tersebut (Foto: VNA) |
Berjudul “Vietnam membuka ‘pintu baja’ dalam hubungan dagang dengan AS”, artikel tersebut menekankan bahwa Deptui Perdana Menteri Ho Duc Phoc, Utusan Khusus Sekretaris Jenderal KS PKV To Lam, dan Kelompok Kerja Khusus Vietnam telah berhasil meyakinkan pihak AS untuk setuju merundingkan perjanjian perdagangan bilateral. Prensa Latina menyoroti Vietnam dan AS menyepakati negosiasi resmi tentang masalah tarif. Pada beberapa hari mendatang, Pemerintah Vietnam akan mempertimbangkan pembentukan kelompok negosiasi teknis tingkat menteri untuk mengkonkretkan hasil yang dicapai oleh Kelompok Kerja Khusus.
Menurut Prensa Latina, dalam pertemuan baru-baru ini dengan Menteri Keuangan AS Scott Bessent, yang ditunjuk sebagai Kepala delegasi untuk merundingkan perjanjian perdagangan bilateral dengan Vietnam, Deputi Perdana Menteri Ho Duc Phoc menegaskan bahwa Vietnam siap untuk berdiskusi. Kedua belah pihak diminta untuk segera membahas isi yang konkret untuk mencapai kesepakatan secepat mungkin.
Prensa Latina menekankan bahwa Vietnam dan AS akan merundingkan perjanjian perdagangan dalam semangat Kemitraan Strategis Komprehensif, berdasarkan rasa saling menghormati, yang menuju ke solusi yang sesuai demi perdagangan yang adil dan berkelanjutan, serta membawa manfaat bagi rakyat dan badan usaha dua pihak.