Mega Upacara Waisak PBB 2025 Merupakan Peluang untuk Perkenalkan Citra Negeri dan Rakyat Vietnam kepada Dunia

(VOVWORLD) - Pada Jumat sore (2 Mei), di Kota Ho Chi Minh, diselenggarakan acara peresmian Pusat Pers untuk melayani Mega Upacara Waisak dan jumpa pers tentang Upacara Waisak Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) 2025 yang diadakan dari tgl 6 sampai 8 Mei di Kota Ho Chi Minh.
Mega Upacara Waisak PBB 2025 Merupakan Peluang untuk Perkenalkan Citra Negeri dan Rakyat Vietnam kepada Dunia  - ảnh 1Acara peresmian Pusat Pers untuk melayani Mega Upacara Waisak 2025. Foto: VNA

Menurut itu, Mega Upacara Waisak PBB 2025 memiliki tema utama yaitu “Solidaritas dan toleransi demi harkat manusia: Kearifan agama Buddha demi Perdamaian dunia dan Pembangunan yang berkelanjutan”. Mega Upacara Waisak PBB 2025 dihadiri sekitar 1.500 utusan dalam negeri, sekitar 1.300 utusan internasional asal 85 negara dan teritori, termasuk banyak kepala negara dan pemimpin negara-negara di dunia. 

Panitia Mega Upacara Waisak PBB 2025 menegaskan, penyelenggaraan Mega Upacara Waisak PBB 2025 oleh Sangha Buddha Vietnam merupakan peluang untuk memperkenalkan citra negeri dan rakyat Vietnam kepada dunia.

Komentar

Yang lain