Membahas solusi-solusi memperkuat penyerapan dan penggunaan secara efektif sumber modal IDA

(VOVworld) – Pada Selasa pagi (7 Mei) di kota Hanoi, Kementerian Perencanaan dan Investasi Vietnam, Bui Quang Vinh dan Wakil Presiden Bank Dunia (WB), Axel Trosenbunrg urusan kawasan Asia – Pasifik melakukan temu kerja untuk mencaritahu tentang situasi dan pengarahan perkembangan sosial-ekonomi Vietnam serta kemampuan bantuan dari WB untuk Vietnam pada tahun-tahun mendatang.

Menteri Bui Quang Vinh mengapresiasi bantuan yang diberikan WB kepada Vietnam di bidang pembangunan infrastruktur serta penanganan semua masalah sosial pada waktu belakangan ini. Dia menekankan bahwa Vietnam akan menurunkan secara berangsur-angsur prosentase sumber modal prioritas IDA (sumber modal bantuan prioritas yang terbesar di dunia, tanpa suku bunga) dan akan menerima lebih banyak sumber modal IBRD (sumber modal bantuan dengan taraf suku bunga rendah).

Membahas solusi-solusi memperkuat penyerapan dan penggunaan secara efektif sumber modal IDA - ảnh 1
Temu kerja tersebut
(Foto: baodautu.vn)

Pada pihaknya, Wakil Presiden WB, Axel Trosenbunrg memberitahukan bahwa penggunaan sumber modal IDA telah mendatangkan banyak hasil, khususnya keberhasilan dalam pekerjaan pengentasan dari kelaparan dan kemiskinan di Vietnam. Dia menegaskan bahwa Vietnam akan terus mendapat sumber modal IDA pada waktu mendatang, tapi perlu mengeluarkan pengarahan bagi proses peminjaman modal IDA. Untuk menggunakan sumber-sumber modal pinjaman secara efektif, pada tahun fiskal mendatang, Vietnam akan berkoordidnasi dengan para sponsor untuk menyeimbangkan proyek-proyek pembangunan infrastruktur dan jaring pengaman sosial. 

Di samping itu, Vietnam juga sedang menetapkan kriterium-kriterium penggunaan modal IDA, IBRD dan pemanduan antara dua sumber modal ini dalam proyek; khususnya ialah menggunakan secara lebih efektif lagi sumber modal IDA guna menciptakan nilai yang lebih tinggi, menciptakan daya sebar yang sebesar-besarnya dalam penggunaan sumber modal ini./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain