(VOVworld) – “Membangkitkan potensi hubungan dengan daerah-daerah Jepang” Demikian-lah penilaian dari Duta Besar Vietnam di Jepang, Doan Xuan Hung tentang prospek perkembangan hubungan antara Vietnam dengan daerah-daerah Jepang sehubungan dengan kunjungan yang dilakukan para staf Kedutaan Besar Vietnam di Toyama, jauhnya 400 km di sebelah Barat Laut ibukota Tokyo.
Dubes Doan Xuan Hung pada lokakarya ini
(Foto: vietnamplus.vn)
Dalam lokakarya ekonomi Vietnam yang diadakan di provinsi ini pada Jumat sore (30 Agustus), Duta Besar Doan Xuan Hung menegaskan bahwa Vietnam selalu menitik-beratkan investasi langsung dari Jepang dan menyambut kedatangan para investor Jepang, diantaranya ada provinsi Toyama. Duta Besar Doan Xuan Hung menilai tinggi semua prestasi industri yang dicapai provinsi ini, keakraban dari penduduk Toyama serta semua potensi besar dalam hubungan antara Vietnam dan provinsi Toyama. Semua informasi tentang lingkungan investasi dan sumber daya manusia di Vietnam yang diberikan Kedutaan Besar pada lokakarya ini telah menyerap perhatian khusus dari kalangan badan usaha Toyama./.