Membangun masyarakat belajar di Vietnam

(VOVworld) – “Membangun masyarakat belajar yang berkesinambungan dan sesuai dengan latar belakang maupun persyaratan khusus di Vietnam” merupakan isi pokok yang diungkapkan oleh 125 peserta dalam lokakarya dengan tema “Membangun masyarakat belajar-Dari visi sampai tindakan” yang berlangsung pada Selasa pagi (16 Desember) di kota Ho Chi Minh.


Membangun masyarakat belajar di Vietnam - ảnh 1
Lokakarya "Membangun masyarakat belajar-
Dari visi sampai tindakan"
(Foto: baomoi.com)

Pada lokakarya ini, para peserta menganalisis dan memberikan sumbangan pendapat terhadap penyusunan rencana aksi kongkrit untuk melaksanakan sebaik-baiknya tujuan membangun masyarakat belajar di Vietnam dari sekarang sampai tahun 2020. Profesor, Doktor Pham Tat Dong, Wakil Ketua Asosiasi Penyuluhan Belajar Vietnam menyatakan bahwa masih ada banyak tantangan di depan, tapi setelah dua tahun dilaksanakan, hingga sekarang, proyek “Membangun masyarakat belajar tahapan 2012-2020” memberikan sumbangan tidak kecil dalam meningkatkan kualitas pendidikan komunitas di Vietnam. 

Profesor, Doktor Pham Tat Dong juga memberitahukan bahwa rencana aksi Vietnam selanjutnya ialah menetapkan secara jelas peranan dan tanggung-jawab setiap organisasi, perseorangan, memperbarui sistim pendidikan menurut arah terbuka dan menerapkan teknologi pada masalah belajar di kalangan masyarakat./.

Komentar

Yang lain