Membentuk grup kerja antar-cabang tentang pelaksanaan Konvensi PBB tentang pencegahan penyiksaan

(VOVworld) – Grup kerja antar-cabang tentang pelaksanaan Konvensi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mengenai usaha mencegah penyiksaan dan bentuk-bentuk perilaku atau sanksi yang kejam, tidak manusiawi atau menghina manusia (Grup kerja Konvensi tentang pencegahan penyiksaan) dibentuk untuk memberikan masukan kepada Pemerintah dalam menggelarkan pelaksanaan Konvensi tentang pencegahan penyiksaan. Bersamaan itu, ini merupakan badan pusat dari Konvensi tentang pencegahan penyiksaan dan berbagai kementerian serta instansi yang bersangkutan; membantu Pemerintah membangun dan membela Laporan negara anggota menurut ketentuan Konvensi; meninjau dan mengumpulkan penggelaran pelaksanaan Konvensi tentang pencegahan penyiksaan di seluruh negeri.

Membentuk grup kerja antar-cabang tentang pelaksanaan Konvensi PBB tentang pencegahan penyiksaan - ảnh 1
Deputi Menteri Keamanan Publik Vietnam, To Lam
berbicara di depan pengumuman
Foto: cand.com.vn

Ketika berbicara di depan acara pengumuman pada Selasa pagi (8 September), Deputi Menteri Keamanan Publik Vietnam, To Lam menegaskan: Vietnam resmi menjadi anggota Konvensi tentang pencegahan penyiksaan pada 5 Februari 2015 merupakan event politik, diplomasi hukum yang mempunyai makna sangat penting bagi Vietnam. Hal ini memanifestasikan kebijakan kemanusiaan dari Partai dan Negara; turut meningkatkan prestise dan posisi politik Vietnam di dunia.

Komentar

Yang lain