Memperingati 580 Tahun Wafatnya Pahlawan Nasional, Budayawan Dunia Nguyen Trai

(VOVWORLD) - Pada Minggu (tanggal 11 September, atau 16 bulan delapan imlek), di Kuil Nguyen Trai, Situs peninggalan sejarah istimewa Con Son - Kiep Bac, Kota Chi Linh, Provinsi Hai Duong, berlangsung acara peringatan  580 tahun wafatanya pahlawan nasional, budayawan Nguyen Trai (1442 - 2022).
Memperingati 580 Tahun Wafatnya Pahlawan Nasional, Budayawan Dunia Nguyen Trai - ảnh 1Pemimpin provinsi Hai Duong,  warga dan turis mempersembahkan dupa untuk memperingati pahlawan nasional Nguyen Trai. (Foto: VOV)

Pada acara tersebut, wakil pimpinan provinsi Hai Duong dan masyarakat setempat dengan hormat mempersembahkan dupa mengenang pahlawan nasional dan budayawan dunia Nguyen Trai, dan mempersembahkan dupa di kuil “Quan Dai Tu Tran Nguyen Dan”, untuk berdoa bagi perdamaian dan keamanan bangsa.  Pada peringatan 600 tahun kelahirannya (1380 - 1980), Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNESCO) mengakui dan memuliakan  Nguyen Trai sebagai Budayawan dunia.

Komentar

Yang lain