Memulai aktivitas menyambut upacara menjamu serdadu armada laut kepulauan Hoang Sa

(VOVworld) -  Pada Kamis pagi, (25 April), di kota Quang Ngai berlangsung upacara pembukaan aktivitas-aktivitas kebudayaan dan kesenian untuk menyambut upacara menjamu serdadu armada laut kepulauan Hoang Sa  dan Pekan budaya laut dan pulau tahun 2013.

Memulai aktivitas menyambut upacara menjamu serdadu armada laut kepulauan Hoang Sa  - ảnh 1

Upacara menjamu serdadu armada laut kepulauan Hoang Sa
(Foto: cand.com.vn)

Program ini terdiri dari aktivitas-aktivitas seperti pameran dokumen, benda, buku, foto artistik; Lomba melukis tentang laut, pulau, permainan rakyat dan lain-lain. Pada pameran spesialis dengan tema “Hoang Sa, Truong Sa dan warisan budaya laut dan pulau”. Panitia penyelenggara berfokus memperkenalkan koleksi-koleksi artefak Budaya Sa Huynh, Budaya Champa yang ditemukan di daerah laut Quang Ngai dan kabupaten pulau Ly Son, benda-benda yang digunakan serdadu Hoang Sa dalam proses melaksanakan tugas di dua kepulauan Hoang Sa dan Truong Sa. Khususnya, pameran ini memperkenalkan beberapa peta, dokumen sejarah tentang penetapan kedaulatan terhadap dua kepulauan Hoang Sa dan Truong Sa dari Vietnam,  silsilah marga-marga yang membuka dan melakukan usaha di daerah pantai dan pulau provinsi Quang Ngai./.

Komentar

Yang lain