Mendorong kerjasama Jerman-Vietnam dalam mengelola air limbah industri
(VOVworld) - Pada Senin (20 Oktober), di kota Hanoi Kementerian Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup Vietnam berkoordinasi dengan Kementerian Lingkungan Hidup, Konservsi Alam, Pembangunan dan Keselamatan Nuklir Jerman mengadakan lokakarya ke-2 tentang kerjasama dalam pengelolaan air limbah industri antara Vietnam dan Jerman.
Panorama lokakarya tersebut
(Foto: dangcongsan.vn)
Pada lokakarya ini, para pakar Jerman berbagi dasar hukum, peraturan dll…yang bersangkutan dengan pengelolaan air limbah industri, cara mendekati zat-zat yang berbahaya terhadap air, cara penanganan untuk sesuai dengan patokan bersama dari internasional. Gunther Adler, Sekretaris Negara, Kementerian Lingkungan Hidup, Konservsi Alam, Pembangunan dan Keselamatan Nuklir Jerman menegaskan: Jerman akan berbagi teknologi dan pengalaman dalam pengelolaan air limbah supaya mencemarkan lingkungan hidup, tanah dan udara. Kerjasama antara dua negara di bidang pengelolaan air limbah industri tidak hanya berhenti di tingkat Pemerintah, antar-badan negara, melainkan juga mendorong kuat kerjasama antar-badan usaha dua negara./.